Breaking News

Mutasi ASN Pemkot Blitar Disorot, Wawali Elim Tyu Samba Klaim Tak Dilibatkan


Blitar, pastipas.my.id  – Acara mutasi dan promosi jabatan terhadap 123 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar pada Senin (13/10/2025) menjadi sorotan publik, lantaran Wakil Wali Kota Blitar, Elim Tyu Samba, tidak tampak hadir dalam kegiatan resmi tersebut.

Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin (Ibin) menegaskan bahwa pihaknya telah mengundang seluruh pejabat, termasuk Wakil Wali Kota, untuk hadir dalam acara pelantikan.

Kami sudah mengundang semua pihak, termasuk Wakil Wali Kota, DPRD, dan Sekda Kota Blitar,” ujar Ibin usai acara pelantikan.

Namun, absennya Elim Tyu Samba tetap menimbulkan tanda tanya di kalangan ASN dan masyarakat. Dalam pernyataannya, Elim mengaku tidak menghadiri acara pelantikan karena tidak pernah diajak berkomunikasi maupun berkoordinasi terkait proses mutasi jabatan tersebut.

Saya baru menerima undangan pada Minggu malam (12/10/2025), hanya beberapa jam sebelum pelantikan berlangsung. Tidak ada koordinasi sebelumnya,” jelas Elim Tyu Samba saat dikonfirmasi.

Elim juga mengungkap bahwa dirinya sempat meminta daftar nama pejabat yang akan dimutasi kepada BKPSDM Kota Blitar, namun tidak mendapat tanggapan memadai. Ia menilai proses mutasi seharusnya dilakukan secara transparan dan melibatkan pimpinan daerah secara utuh, termasuk dirinya sebagai Wakil Wali Kota.

Sementara itu, Wali Kota Syauqul Muhibbin menjelaskan bahwa mutasi dan promosi jabatan terhadap 123 ASN dilakukan dalam rangka penyegaran birokrasi dan peningkatan kinerja pemerintahan daerah.

Semua sudah melalui pertimbangan yang matang dan sesuai prosedur. Tujuannya agar tidak ada dominasi jabatan oleh individu yang terlalu lama menjabat,” tegasnya.

Proses mutasi ini menjadi bagian dari upaya reformasi birokrasi di Pemkot Blitar. Namun, dinamika internal antara pimpinan daerah kembali menjadi perhatian publik, terutama terkait pentingnya komunikasi dan koordinasi antarpimpinan daerah dalam setiap kebijakan strategis.

(Redaksi / Tim)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close